Denpasar, Baliupdate.id -Suasana berbeda tampak di Hotel Artotel, Sanur, Denpasar Selatan, Minggu (18/5/2025), ketika warga negara Polandia yang tinggal di Bali melangsungkan Pemilu Presiden Republik Polandia. Proses pemungutan suara yang dimulai pukul 07.30 hingga 21.00 WITA ini berlangsung aman dan tertib di bawah pengamanan Polsek Denpasar Selatan.
Ketua panitia pemilu, Jakub Zaczek, didampingi koordinator lapangan Ibu Nari, memimpin jalannya pemungutan suara.
Hotel ini menyediakan ruang VIV sebagai tempat pencoblosan, restoran sebagai ruang tunggu, dan halaman depan sebagai area parkir bagi para pemilih yang datang bergantian, baik berjalan kaki maupun menggunakan transportasi daring.
“Pengamanan dilakukan untuk memberikan rasa aman, baik kepada warga sekitar maupun peserta pemilu dari Polandia,” ujar Kapolsek Denpasar Selatan, AKP Agus Adi Apriyoga, dalam keterangan tertulisnya, Minggu,(18/5/2025) di Denpasar.
Dirinya menyampaikan, Panitia bertanggung jawab penuh atas urusan administrasi dan teknis, sementara pihak hotel hanya menyediakan fasilitas tempat tanpa mengganggu pelayanan kepada tamu lainnya.
Hingga berita ini diturunkan, pelaksanaan pemilu berjalan lancar tanpa hambatan berarti, mencerminkan kolaborasi yang baik antara panitia, kepolisian, dan pengelola hotel.(Tim)