Badung, BaliUpdate.id – General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Herry A. Y. Sikado menyebutkan, dalam komitmen menjaga kemanan dan keselamatan pengguna jasa, Jumat, (17/12) telah mulai membuka Posko Monitoring Angkutan Natal Tahun 2021 dan Tahun Baru 2022 (Nataru) di Area Terminal Domestik (17/12).Nantinya akan fokus juga terhadap penerapan protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19.
“Memastikan keamanan dan keselamatan di Bandara kami bersama stakeholder melaksanakan pembukaan Posko Terpadu Monitoring Angkutan Udara Natal Tahun 2021 dan Tahun Baru 2022,” jelasnya.
Posko dibuka selama 19 Hari, terhitung mulai 17 Desember 2021 sampai dengan 4 Januari 2022 mendatang.
“Kami tetap siagakan Posko Nataru ini, meskipun saat nataru nantinya dilakukan pembatasan namun kami harus antisipasi hal-hal yang dapat mengganggu kelancaran operasional penerbangan dan pengguna jasa,” tutupnya. (tmr)