Iklan

Angkasa Pura I Sebut 16.137 Orang Tinggalkan Bali

Badung, BaliUpdate.id – Belasan ribu wisatawan domestik (Wisdom) mulai meninggalkan Bali melalui bandara Ngurah Rai, pada Minggu,(2/1). Tentu kondisi menjadi puncak dari arus balik bagi wisdom usai berlibur di Bali.

Jika dilihat dari data penumpang melalui bandara Ngurah Rai, pada Sabtu,(1/1) mencapai angka 11.271 orang diangkut melalui 81 penerbangan. Jumlah ini terus meningkat pada hari Minggu 2 Januari, yakni sebanyak 16.137 orang telah diangkut melalui 102 penerbangan.

Tentu jumlah 16 ribu lebih meninggalkan Bali tersebut menjadi puncaknya arus balik usai libur Nataru. Bahkan angka tersebut melebihi target ditentukan. Sebelumnya menargetkan pada puncak arus balik, sebanyak 15 ribu penumpang diperkirakan meninggalkan Bali pada Minggu.

“Puncak arus balik pada Minggu, sebanyak 16 Ribu lebih penumpang meninggalkan Bali,” jelas, Stakeholder Relation Manager Angkasa Pura (AP) I, Taufan Yudhistira, Senin, (3/1) di Badung.

Sementara pada,31 Desember 2021 lalu, jumlah penumpang keluar Bali, tercatat sebanyak 6.452 orang. Dari data sejak awal dibukanya posko Nataru pada 17 Desember 2021 lalu, hingga 31 Desember 2021, jumlah wisatawan domestik datang ke Bali sebanyak 169.079 orang.

“Adapun dalam catatan jumah penumpang terbanyak yang datang ke Bali terjadi pada 17 Desember 2021 sebanyak 14.648,” katanya.

Sembari Dirinya menambahkan, sedangkannuntuk jumlah keberangkatan terbanyak terjadi pada tanggal 19 Desember yakni sebanyak 16.091. (tmr)

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Latest Articles